By : Azbardi Iryawan
Teko hanya mengeluarkan isi teko.
Bila baik isinya, maka baik pula yang keluar darinya. Isi susu, keluar juga susu. Bila buruk isinya, maka buruk pula yang keluar darinya.
Isilah otak anda dengan yang baik baik, maka anda akan menjadi baik.
Isilah otak anda dengan ilmu pengetahuan, maka banyak yang anda bisa lakukan.
Isilah otak anda dengan hal hal yang positif, maka anda akan menjadi orang yang positif.
Bila anda sering sering MEMBACA, MENDENGAR dan MELIHAT yang baik, maka anda bisa menjadi baik.
Bila anda sering sering MEMBACA, MENDENGAR dan MELIHAT hal hal tentang kesuksesan, maka anda bisa menjadi sukses.
Otak anda merekam apa yang anda SERING BACA, DENGAR dan LIHAT.
Oleh karena itu, RAJINLAH membaca, RAJINLAH mendengar dan RAJINLAH MELIHAT.
Apa yang anda isi kedalam otak anda, itulah yang keluar dari anda dalam bentuk perkataan, sikap dan tindakan anda.
Anda sebatas apa yang ada dalam pikiran anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar